Tidak Hadirnya SBY Dalam Acara Pertemuan Pemimpin Parpol Kualisi,Berikut Kata Prabowo Subianto

Umum578 Dilihat

Portalindo.co.id, Jakarta — Bakal calon presiden Prabowo Subianto membantah Partai Demokrat tidak serius atau all out di dalam koalisi partai politik pengusung dirinya bersama Sandiaga Uno sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Anggapan Demokrat tidak serius dalam koalisi muncul lantaran perwakilan atau Ketua Umum Partai Demorkat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak hadir dalam acara pertemuan pemimpin parpol koalisi di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (7/9).

Prabowo mengatakan tokoh-tokoh dari Demokrat senantiasa hadir dalam berbagai pertemuan koalisi partai politik pengusung sebelumnya. Sementara terkait pertemuan hari ini, Prabowo mengatakan SBY beserta jajaran pengurus partainya memiliki kegiatan lain yang berlangsung dalam waktu bersamaan.

“Kebetulan mereka (Demokrat) ada rapat juga, waktunya tepat sama kita. Tapi tokoh-tokoh Demokrat selalu hadir dalam pertemuan-pertemuan sebelum ini, terutama pertemuan sekretaris jenderal selalu hadir,” kata Prabowo saat memberikan keterangan pers, Jumat (7/9).

Dia pun menyatakan pertemuan guna membahas kondisi melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat ini dilangsungkan atas usulan dari Demokrat.

Bahkan, lanjutnya, Demokrat meminta diberitahukan hasil soal pertemuan pembahasan pelemahan nilai tukar rupiah ini.”Jadi saya kira tidak ada hal yang khusus tentang hal itu,” ucap Prabowo.

Dalam pertemuan sore ini, sejumlah perwakilan partai politik yang hadir di antaranya Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno, Ketua DPP PAN Yandri Susanto, hingga Wakil Ketua Dewan Syuro PKS Hidayat Nur Wahid.(Angga Saputra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *