Bupati Aptripel Kukuhkan FKUB, FPK dan FKDM

Umum353 Dilihat

Daerah – Bupati Morowali Utara (Morut) mengukuhkan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Pembauran Kebangsaan (FPK), Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) yang dirangkaikan dengan penandatanganan nota kesepakatan bersama Badan Kesatuan Bangsa & Politik Daerah di Ruang Pola Kantor Bupati Morut, Selasa sore, 22 Mei 2018.

Selain Bupati Aptripel, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Plt. Sekda Morut Drs. Jamaludin sudin, M.Si, Pasi Intel Kodim mewakili Dandim 1311 Morowali Kapt. Inf. Muhar, Kaepala Kemenag Morut Hj. Marwiah, Plt. Kaban Kesbangpol Nimrot Tandi, Kakanpel Kolonodale H. Ilham Saenong, para sejumlah Kepala OPD Lingkup Pemda Morut, Kacabjari Kolonodale Eric, Ketua FKUB Morut Sukriadi, S.Fil, Ketua FKDM Waris Kandori, SH, Ketua FPK Jf. Tolabada.

Adapun pernyataan sikap bersama sekaligus kesepakatan bersama yang ditandatangani adalah berbunyi, menyatakan keprihatinan dan turut berduka cita yang mendalam atas peristiwa 13, 14 mei 2018 yang menimbulkan korban jiwa dan luka – luka. Mendoakan para korban meninggal kiranya mendapat tempat yang layak di sisi Tuhan serta keluarga yang di tinggalkan diberi penghiburan dalam menghadapi peristiwa ini.

Mengancam dengan keras para pelaku teror dan mereka yang menjadi otak peristiwa ini karena tdk berprikemanusiaan. Mendesak Pemerintah dan aparat keamanan agar segera mengusut secara tuntas para pelaku peristiwa tersebut dan menghukum para pelaku dengan hukuman yang setimpal sesuai aturan hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia.

Mengajak seluruh masyarakat lintas agama di Kabupaten Morowali Utara agar selalu waspada dan menolak aksi teror yang mengatasnamakan agama dan meningkatkan solidaritas memupuk persatuan dan kesatuan tidak terpropokasi tidak terpengaruh pada isu yang mengadu domba dan memecah belah persatuan dan kesatuan antar dan umat beragama demi terwujudnya rasa aman dan damai di seluruh wilayah NKRI khususnya di Morut.

Sementara Bupati Morut Aptripel Tumimomor dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada kaum muslimin yang sedang menjalankan ibadah puasa semoga puasa tahun ini bisa membawa berkah bagi diri, keluarga, lingkungan dan daerah Morut.

“Selamat kepada saudara – saudaraku yang baru di kukuhkan sebagai pengurus FKUB, FKDM, FPK semoga dapat berkontribusi dalam membangun Kabupaten Morowali Utara, demi tercapainya kesejahtraan bersama. Dan melalui forum ini, di harapkan kita bisa dan mampu mengantisipasi semua hal yang hendak merusak wilayah Morut.

Usai Bupati menyampaikan sambutannya, kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu padamu negeri serta sosialisasi pemaparan program FKUB,  FKDM dan FPK serta acara buka puasa bersama dan shalat berjamaah. (Wardi) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *