Ini Sambutan Kapolda Sulsel Saat Gelar Safari Ramadhan di Rujab Bupati Maros

PORTALINDO.CO.ID,MAROS/SULSEL – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, menggelar safari Ramadhan 1440 H, Senin (13/05/2019) di Kabupaten Maros.

Kapolda Sulsel, Irjen Pol Drs. Hamidin yang datang bersama ketua Bhayangkara Sulsel menyambangi rumah jabatan Bupati Maros, sekitar pukul 17.00 wita.

Turut hadir dalam rombongan antara lain, Wakapolda Sulsel, Kabid Humas Polda Sulsel, Dirintelkan Polda Sulsel, Kapolres Maros, Dandim 1422/Maros dan beberapa petinggi TNI-POLRI.

Kedatangan rombongan Kapolda disambut langsung oleh Bupati Maros bersama Wakil Bupati Maros, Wakil Ketua DPRD Maros, Ketua PN Maros dan Kejari Maros, serta unsur Muspika.

Kapolda Sulsel dalam sambutannya berharap kondisi Maros yang aman, nyaman dan sejuk usai pesta demokrasi Pemilu 2019 bisa terus dipertahankan.

Dalam wawancara, Kapolda Sulsel mengatakan personil Polri dari berbagai unsur selalu siap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Terkait masyarakat yang hendak ke Jakarta untuk kegiatan terkait Pemilu ia menghimbau untuk membatalkannya.

Selain buka puasa dan sholat Tarawih bersama, kegiatan safari ramadhan Kapolda Sulsel juga diisi dengan pemberian Bingkisan kepada purnawiran/warakawuri Polri, serta pemberian tali Asih kepada anak-anak Panti Asuhan.(Red/Dany)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *