Portalindo.co.id | Kodam Jaya, Kodim 0503/JB _ Dalam rangka meningkatkan rasa aman dan menjaga kondusivitas wilayah Tamansari, Koramil 01/Tamansari melaksanakan kegiatan patroli malam bersama unsur Tiga Pilar pada Senin malam, 26 Januari 2026. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya berbagai bentuk gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan.
Patroli malam diawali dengan apel gabungan yang dilaksanakan di halaman Mapolsek Tamansari di Jalan Blustru Kelurahan Mangga Besar, Kecamatan Tamansari Jakarta Barat yang dihadiri Polsek anggota Polsek Tamansari, personil Koramil 01/Tamansari dan Komponen Pendukung (Komduk).
Usai pelaksanaan apel, tim patroli bergerak menyusuri sejumlah titik rawan, dengan rute patroli menuju Jalan Hayam Wuruk, Jalan Suryo Pranoto, Jalan Tamansari Raya, Jalan Mangga Besar Raya dan Jalan Mangga Besar VIII, pemantauan situasi wilayah memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada serta mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Menurut Babinsa Serma Rudiyanto menyampaikan, bahwa kegiatan patroli malam ini merupakan upaya preventif untuk meminimalisir potensi tindak kejahatan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya pada malam hari.
“Melalui patroli gabungan Tiga Pilar ini, kami berharap situasi kamtibmas di wilayah Tamansari dan sekitarnya tetap aman, kondusif, serta masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang,”ucap Serma Rudiyanto.
(Red/eng)













