Babinsa Serka Mukodda Hadiri Pembukaan Festival Olahraga Rakyat Tingkat Kecamatan Tamansari

Portalindo.co.id, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Giat Pembukaan Festival Olahraga Rakyat Tingkat Kecamatan Tamansari Sejakarta Barat hari ini, Selasa 08 Agustus 2023 yang dilaksanakan di Aula Kantor Kelurahan Krukut Jalan Keutamaan No. 2 RW. 01, Kelurahan Krukut, Kecamatan Tamansari Jakarta Barat berjalan dengan lancar.

Serka Mukoddas Anggota Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/JB mengatakan, Pembukaan Festival Olahraga Rakyat ini bertujuan mencari juara dan pemenang untuk tingkat kecamatan dan akan di lombakan di tingkat Provinsi DKI Jakarta.

“Untuk pemenang team senam yang menempati juara 1 akan di lombakan pada tingkat provinsi DKI Jakarta pada bulan September 2023.”ulas Serka Mukoddas.

Hadir dalam pembukaan tersebut, Camat Tamansari Bapak Tumpal Hasiholan Matondang, Lurah Se-Kecamatan Tamansari, Babinsa Kelurahan Krukut Serka Mukoddas, Binmas Kelurahan Krukut Aiptu Dedi, Sekkel Krukut Bapak Manurung, Kasi Kesra Se-Kecamatan Tamansari dan Team Juri Olah Raga Kecamatan Tamansari. (Pen01/TS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *