Babinsa Berinteraksi Untuk Mengetahui Harga Sembako

Ekonomi88 Dilihat

Portalindo.co.id, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Dengan cara berinteraksi dengan pedagang dan pembeli kami dapat mengetahui harga sembako dipasar tradisonal yang ada di wilayah. Hal tersebut di katakan Babinsa Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/Jakarta Barat, Serma Wakdinator. Sabtu, (11/05/2024).

Dirinya menjelaskan, pemantauan harga sembako di Pasar Pecah Kulit Jalan Mangga Besar IX Kelurahan Pinangsia Kecamatan Tamansari Jakarta Barat ini merupakan kegiatan rutin yang kami lakukan secara bergantian setiap harinya.

“Untuk hari ini, harga sembako yang ada dipasar tersebut masih relatif normal sesuai peraturan pemerintah, namun kami terus mengadakan pengecekan untuk mengantisipasi adanya pedagang yang menaikkan harga yang berlebihan.”urainya. (Amr).