Ramadan Jadi Momentum, Camat Pante Bidari Diskusikan Ketahanan Pangan Bersama Kepala Desa dan Insan Pers

 

Portalindo.co.id | Aceh Timur 21 Maret 2025 — Bulan Ramadan menjadi momen istimewa untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat hubungan antar sesama. Di tengah kesibukan menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat, Camat Pante Bidari, Darkasyi, SE, memanfaatkan momentum ini untuk mengadakan acara buka puasa bersama di MJ Cafe pada Jumat (21/3).

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan mempererat hubungan kekeluargaan antar pegawai kantor camat, tetapi juga sebagai wadah untuk menjalin komunikasi yang lebih baik dengan para mitra kerja, termasuk tenaga bakti, Pendamping Desa (PD), Pendamping Lokal Desa (PLD), beberapa kepala desa, dan sejumlah wartawan yang berdomisili di Kecamatan Pante Bidari.

Dalam suasana penuh keakraban, Camat Darkasyi menyampaikan rasa syukur atas kesempatan untuk berkumpul dan mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadan. Selain menjadi momen berbagi kebahagiaan, acara ini juga dimanfaatkan sebagai ajang diskusi terkait perkembangan Dana Desa serta peran insan pers dalam mendukung program ketahanan pangan yang didanai melalui Dana Desa.

“Momentum Ramadan ini menjadi kesempatan yang baik untuk memperkuat sinergi. Kami berharap insan pers dapat terus menjadi mitra strategis dalam menyampaikan informasi yang transparan terkait pemanfaatan Dana Desa, khususnya untuk mendukung ketahanan pangan masyarakat,” ujar Darkasyi.

Diskusi berlangsung hangat dengan berbagai masukan dari kepala desa dan pendamping desa. Mereka menyampaikan capaian program ketahanan pangan di masing-masing desa, mulai dari pengembangan lahan pertanian, budidaya perikanan, hingga peternakan berbasis masyarakat.

Para wartawan yang hadir juga menegaskan komitmennya untuk turut mengawal program tersebut agar berjalan sesuai harapan.
Salah satu kepala desa menyebutkan bahwa dukungan dari media sangat penting dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap penggunaan Dana Desa.

“Dengan publikasi yang positif dan transparan, masyarakat akan semakin memahami manfaat program ketahanan pangan,” ujarnya.

Suasana penuh kekeluargaan terasa kental, mencerminkan semangat gotong royong dalam membangun Kecamatan Pante Bidari yang lebih maju.

Reporter: (ZAS)(BRS)