Putus Matarantai Covid-19, Serka Agus Priyono Komsos Prokes

PORTALINDO.CO.ID, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Demi mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah, Babinsa Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/Jakarta Barat, Serka Agus Priyono melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) menghimbau warga agar selalu mematuhi protokol kesehatan 5M, diantaranya menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas masyarakat, baik itu melalui Operasi Yustisi pendisiplinan, maupun melalui anjangsana kerumah para warga.

Himbauan tersebut di sampaikan Serka Agus Priyono dalam komsosnya di pos keamanan Jalan Mangga Besar IV.i RT. 005/01, Kel.Tamansari Kec. Tamansari Jakarta Barat. Jum’at 23 September 2022.

“Himbauan dan sosialisasi Patuhi Protokol Kesehatan dan penerapannya, penting kita gencarkan agar masyarakat meningkatkan kesadarannya dan semakin patuh.”kata Serka Agus Priyono.

Lanjutnya, Hal ini kami lakukan sebagai wujud kepedulian terhadap keselamatan warga serta bentuk kontribusi TNI kepada pemerintah yang sedang berjuang mencegah dan memutus penyebaran virus Covid-19. (Pendim 0503/JB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *