Kunjungi Giat Posyandu, Babinsa Serma Wakdinator Komsos Bersama Lurah dan Warga Masyarakat

PORTALINDO.CO.ID | Kodam Jaya, Jakarta Barat_Komunikasi Sosial (Komsos) oleh Babinsa Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/Jakarta Barat dilaksanakan Serma Wakdinator di Kantor Kelurahan Pinangsia Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat. Senin (26/8/2024).

Demi terwujudnya silaturohmi yang baik di wilayah binaan ,Serma Wakdinator Babinsa Kelurahan Pinangsia galakkan komunikasi sosial (Komsos) dengan cara menyambangi Bapak Lurah dan Petugas Puskesmas yang berada diwilayah binaan.

Dalam Komsosnya, Babinsa menyampaikan kepada Ibu-ibu yang hadir untuk terus membawa putra putrinya atau balitanya yang berumur 1 – 5 tahun untuk di adakan imunisasi agar balitanya sehat.

“Kami selaku Babinsa akan terus melaksanakan pendampingan setiap kegiatan di wilayah dan terus berkoordinasi dengan Tiga PIlar dalam rangka memberikan pelayanan dan kenyamanan warga binaan dalam pelaksanaan kegiatan.”ucapnya.

Apabila terdapat Ibu-ibu yang belum sempat membawa balitanya ke posyandu, maka petugas posyandu akan melaksanakan door to door untuk imunisasi di rumah warga demi semua balita di wilayah terimunisasi.

“Salah satu tugas pokok aparat kewilayahan adalah sebagai pembina wilayah teritorialnya guna terciptanya keamanan dan ketertiban serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat. dengan komsos bersama Tiga Pilar merupakan langkah yang efektif untuk membantu perkembangan diwilayahnya.”urainya.

(Sumber Pendim 0503/JB)