Bentuk Kepedulian Babinsa Posramil 1714-06/ Tingginambut Membantu Masyarakat Pembuatan Rumah

PORTALINDO.CO.ID, Tingginambut – Dalam mewujudkan terjalinnya kebersamaan antara masyarakat dan Banbinsa Posramil Tingginambut di desa binaan, dalam hal ini Kopral Rudianto Panggonti Babinsa Posramil 1714-06/Tingginambut melaksanakan karya bakti pembuatan rumah di Desa Yonggun Distrik Tingginambut Kabupaten Puncak Jaya, Papua, Rabu (12/6/2024).

Kegiatan karya bhakti maupun Komsos rutin dilakukan oleh para Babinsa guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat diwilayah binaannya.

Banbinsa Posramil Tingginambut di pembuatan rumah warga ini di buat agar rumah warga hidup dengan aman dan tentram serta menjaga keharmonisan dan kebersamaan dengan masyarakat, serta dapat memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah binaan,” jelas Babinsa.

“Semoga semangat kebersamaan dan kegotong royongan dalam kehidupan ditengah-tengah masyarakat tetap terbina guna mendukung perkembangan pembangunan diwilayah binaaan serta terciptanya sinergitas dan kemanunggalan TNI bersama Rakyat,” ucap Babinsa.

Bapak Yotam Ayeri sebagai pemilik rumah menyampaikan, secara pribadi saya merasa terima kasih kepada Bapak Babinsa yang telah peduli dan mau membantu proses pembuatan rumah warganya,” ujarnya.